Sabtu bersama mbah kakung part 2


Tahun 2017 mbah kakung saya berumur 90 tahun. Praktis menjadi orang tertua sedusun. Alhamdulillah mbah saya sudah 3 tahun ini tidak merokok. Akhirnya nasihat untuk tidak merokok sampai juga di kedalaman hatinya. 3 tahun lalu mbah saya merasa paru parunya tidak nyaman. Akhirnya berobat kepada cucunya, adik hasan, yang kini telah menjadi seorang dokter. Entah nasihat macam apa membuat mbah kakung saya berhenti total dari aktivitas merokok.

Bapak saya telah meninggal 10 tahun lalu. Disebabkan karena komplikasi paru paru. Salah satunya disebabkan oleh rokok. Banyak orang bilang, mengapa mbahmu yang menjadi perokok aktif malah bapakmu yang dipanggil duluan menghadap ilahi. Padhal rentang lama merokok bapakmu tidak selama rentang mbahmu merokok yang hampir tiga perempat abad. Begitu kata orang orang. Itu kematian bukan karena ajtivitas merokok. Kesimpulan yang sangat sesat. Bapak saya malah menasehati anak anaknya agar tidak merokok karena ketika paru parumu sakit, itu telah mengurangi sedikit kenikamatan hidup. Jangan lalaikan sehatmu, jangan lalaikan usia mudamu. Sungguh rokok itu temannya setan. Cukup bapakmu saja yang menanggung sakitnya paru paru ini karena rokok.

Terkadang Tuhan itu lucu. Ada orang yang tidak merokok tetapi tidak hidup lama di dunia. Ada yang merokok, tapi masih sehat saja di usia senjanya. Tidak..Tuhan tidak sebercanda itu. Yang ada dalam genggamanNya terkadang masih luput dicerna oleh akal kita. Banyak orang mengira bahwa di dunia ia telah melakukan banyak kebaikan, ia melakukan hal hal yang baik, tidak memberi mudharat kepada orang lain tetapi ketika dibuka amal catatannya, justru kosong. Ujian terberat seseorang itu adalah ketika dia merasa dirinya tidak diuji. Seolah itu sebuah anugerah atau rezeki. Pada hakikatnya, ketika manusia bertambah nikmatnya, sejatinya bertambah pula ujiannya. Nikmat umur, nikmat harta. Bahkan sahabat nabi kita, abu bakar mengatakan “aku sering menjadi tidak sabar ketika diberi keberlimpahan”. Sahabat Umar pun selalu menangis bila dia mendapat rampasan hasil perang yang berlimpah. Ghanimah. Kita tahu zaman sahabat umar wilayah islam begitu luas. Mencapai kejayaannya. “Seandainya ini adalah limpahan keberkahan, harusnya kelimpahan ini ada di zaman sahabat abu bakar. Ia lebih mulia daripada aku”. Begitu umar berkata sebakda melihat rampasan perang yang melimpah ruah ketika menaklukan kerajaan persia.

Di usia yang 90 tahun, saya masih melihat mbah saya bisa berdiri tegak. Masih bisa salat tanpa dibantu kursi. Shalawat tarawih 20 rakaat pun dijalaninya bersama imam yang super kilat bacaan dan gerakannya. Kalau jalan kaki tidak membungkuk seolah tidak mengalami osteoporosis. Entah bagaimana tulang punggung itu masih tampak padat. Bukankah semakin menua, semakin berkurang kadar kalsiumnya. 10 tahun yang lalu, saya masih melihat mbah saya menurunkan karung hasil panen padinya dari sepeda ontelnya. MasyaAllah, itu sepeda ontel yang dulu masa kecil saya-mbah saya pernah memboncengi saya dibelakangnya, tentu dengan kaki dililit tali. Masih ada itu sepeda. Tampak karat dimana mana dimakan usia, sama seperti tubuh mbah dimakan keriput di usianya yang semakin senja. 10 tahun lalu, mbah saya dsuruh berhenti kerja di sawah, tetapi dia tetap tidak mau. Padahal saat itu usianya sdh mencapai 80 tahun dan anak anaknya telah bisa bekerja secara mandiri dan bisa memberikan kebutuhan pangan mbah. Mbah putri sudah meninggalkannya sejak tahun 1996, praktis selama 20 tahun ia hidup tanpa pasangan kecuali masih ditemani anak dan cucunya yang imut2.

Sekilas melihat tampilan mbah saya yang secara fisik masih bugar, saya teringat sebuah artikel kesehatan, bahwa orang yang rajin berolahraga secara teratur mampu membentuk tulang yang kuat dan mencegah kerapuhan tulang atau perlambatan pengeroposan. Mungkin kekuatan tulang ini diperoleh mbah saya ketika selagi muda dan tuanya masih mencangkul di sawah.

Sekarang mbah kakung tidak memiliki sawah lagi sebab dijualnya. Fisiknya sudah tidak memungkinkan lagi. Kalau badannya lagi tidak enak, mbah minta tolong dibelikan sup kepala kambing. Saya saja kaget obat mujarab sakitnya si mbah itu sup kepala kambing. Menu makanan yang berkolesterol dan tentu tidak baik bagi kesehatan. Sekali santap sup kepala kambing, sirna sudah segala sakitnya. Saya yang melihat mbak menyantap sup kepala kambing berasa melihat seorang kannibal hehehe. Saya yang diajaknya makan jadi jijik, meski saya mencoba seicip demi seicip terasa enak tapi tetap menjijjkkan.

Sehat terus mbak. Dari cucumu yang menyayangimu

Tuban, 2 syawal

Diterbitkan oleh Indra

Civil Servant and Independent Traveler

Tinggalkan komentar